Pendorong-pendorong Amar Ma'ruf Nahi Munkar

24-Apr-2024 14:07

Jihad yang paling utama adalah orang yang mengucapkan kalimat yang haq kepada pemimpin yang zhalim.HR.Ahmad 251.


Bila seorang mengingkari kemungkaran, dia punya alasan di hadapan Allah bahwa dia sudah lepas tanggungjawab.


Namun, kita merasa perlu menimbulkan dan memiliki mental menyelamatkan diri dan oranglain dari kemurkaan Allah Ta'ala. Seseorang hendaknya jangan hanya memyelamatkan diri sendiri.


Untuk itu perlu dicatat pendorong dalam berbuat Amar Ma'ruf dan Nahi Munkar berikut ini

Di antaranya:


1. Mencari ganjaran pahala

"Barang siapa menunjjukkan (mamusia) krpada kebaikan, maka ia memperoleh pahala seperti pahala orang yang melakukannya. 

HR. Muslim 1893


2. Karena takut hukuman Allah Ta'ala

"Sungguh, apabila manusia melihat pelaku kezhaliman(kemungkaran) ttp tidak memghentikan dgn tangannya, hampir saja Allah meratakan adzab kepada mereka. 

HR. Abu Dawud 4338


3. Marah karena Allah termasuk perkara iman yang wajib


4. Sebagai nasehat dan kasih sayang kpd sesama muslim serta berupaya menyelamatkan mereka

'Orang2 yg menyayangi orang lain, mereka disayangi oleh Allah Yang Maha Penyayang. Maka sayangilah orang yg berada di bumi niscaya kalian disayangi yang berada di langit... HR.Ahmad,Abu Dawud, At Tirmidzi, al Hakim


5. Untuk mengagungkan, membesarkan dan mencintai Allah Ta'ala

Berjuanglah dengan harta dan jiwa korbankan apa yang ada padanya untuk menegakkan amar ma'ruf nahi mungkar karena Allah Subhanahu wata'ala dan karena Cinta kepadaNya. 

Qawaaid wal fawaaid hal. 290-292.


Semoga Allah senantiasa memberikan hati yang tenang dan kebaikan dan memberikan kita ilmu yang bermanfaat karena semua kebaikan berasal dari ilmu yang bermanfaat. Dan setiap kebaikan adalah merupakan Sedekah.


☆☆Saudarimu☆☆


Sari Ummu Urwah

Ma'had Tahfizh Putri Ummahatul Mukminin

Balaraja




POST TERKAIT